A. Model Pengembangan Kurikulum Menurut Robert S. Zais
Robert S. Zais (1976 dalam Arifin 2011: 137-143) mengemukakan delapan
model pengembangan kurikulum. Dasar teoretisnya adalah institusi atau
orang yang menyelenggarakan pengembangan, pengambilan keputusan,
penetapan ruang lingkup kegiatan yang termuat dalam kurikulum, realitas
implementasinya, pendekatan permasalahan dengan cara pelaksanaannya,
penelitian sistematis tentang masalahnya, dan pemanfaatan teknologi
dalam pengembangan kurikulum. Model-model tersebut adalah sebagai
berikut.
1. The Administrative (Line-Staff) Model
Model ini menggunakan prosedur “garis-staf” atau garis komando “dari
atas ke bawah” (top-down). Maksudnya, inisiatif pengembangan kurikulum
berasal dari pejabat tinggi (Kemdiknas), kemudian secara structural...